KEDAINEWS.COM – Dalam rangka mendukung pemerintah dalam percepatan vaksinasi booster, Grup Astra Palembang yang tergabung dalam AFFCO (Astra Group Affiliated Companies) menggelar kegiatan vaksinasi bagi seluruh karyawan dan keluarga inti yang berlangsung di Soma Grand Ballroom pada 17 Maret 2022.
Kegiatan vaksinasi ini diadakan dengan tujuan sebagai bentuk kepedulian Grup Astra Palembang bagi seluruh karyawan maupun keluarga karyawan untuk dapat meningkatkan kekebalan tubuh terhadap virus covid di tengah masa pandemi saat ini.
“Kami ingin seluruh karyawan di perusahaan Astra ikut mendukung program pemerintah agar dapat meminimalisir penyebaran covid sehingga semakin aman dan nyaman dalam beraktivitas serta konsumen yang datang ke jaringan juga menjadi lebih nyaman,” kata Ketua Grup Astra Palembang Roiril Arfos di Palembang.
Ia menambahkan, melalui vaksinasi booster diharapkan karyawan dapat semakin kebal di situasi pandemi.
Dalam penyelenggaraan vaksinasi booster ini, Grup Astra Palembang bekerjasama dengan PT. Kimia Farma, Tbk.
Total peserta vaksin yang mengikuti kegiatan ini sebanyak 305 peserta yang terdiri dari karyawan dan keluarga inti yang berasal dari Grup Astra Palembang.
Evalyn Susilowati selaku Ketua Pelaksana Kegiatan Vaksinasi mengatakan seluruh peserta yang mengikuti vaksin booster ini kita vaksin menggunakan vaksin sinopharm.
Melalui kegiatan vaksinasi gotong royong ini, Grup Astra Palembang juga ingin menunjukkan wujud nyata kontribusi Grup Astra dalam hal mendukung pemerintah untuk menekan angka penyebaran covid khususnya di kota Palembang yang saat ini masih berstatus PPKM Level 3.
NEXT
Lampu LED untuk Motor: Tips Instalasi dan Keamanan Berkendara
KEDAINEWS.COM - Mengganti lampu motor yang redup dengan lampu LED dapat meningkatkan visibilitas Anda saat berkendara, terutama di malam hari...
POLYTRON Fox R: Motor Listrik Hemat dengan Performa Tinggi
KEDAINEWS.COM - Ingin berkendara dengan hemat dan ramah lingkungan tanpa menguras kantong? POLYTRON Fox R adalah jawabannya! Sepeda motor listrik...
Tips Aman Menyewakan Mobil: Panduan Lengkap untuk Pemilik
KEDAINEWS.COM - Untuk memastikan mobil Anda dapat disewakan dengan aman, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan: Asuransi: Pastikan mobil Anda...
Panduan Memilih Air Radiator Mobil: Tips Hemat dan Efektif untuk Performa Optimal
KEDAINEWS.COM - Dalam menjaga performa mobil, salah satu hal yang tidak boleh diabaikan adalah sistem pendinginan, terutama air radiator. Air...
Lawan Dominasi China, Jeep Hadirkan EV Murah
KEDAINEWS.COM - Jeep tengah mempersiapkan langkah besar untuk bersaing di pasar mobil listrik dengan merilis kendaraan listrik (EV) yang lebih...
Vinfast: Revolusi Mobil Listrik dari Vietnam
KEDAINEWS.COM - VinFast, perusahaan otomotif asal Vietnam, telah resmi memasuki pasar Indonesia dengan memperkenalkan enam model mobil listrik pada ajang...