KEDAINEWS.COM – PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) telah menyiapkan jaringan telekomunikasi yang kuat dan berkualitas menjelang Ramadan dan Lebaran 2023.
Penguatan jaringan telekomunikasi perlu dilakukan sebagai antisipasi kemungkinan lonjakan trafik penggunaan data di sepanjang Ramadan dan terlebih saat libur panjang Lebaran.
XL Axiata juga telah melakukan uji jaringan yang berlangsung di jalur utama pulang kampung yang berada di berbagai daerah, termasuk di kawasan Sumatera.
Gede menambahkan, kenaikan trafik di setiap Ramadan dan Lebaran ini bisa terjadi karena tidak terlepas dari perubahan perilaku pelanggan. Sarana digital menjadi salah satu solusi bagi masyarakat, termasuk pelanggan XL Axiata, untuk menjalin silaturahmi.
Selain itu, banyak layanan digital yang menyajikan hiburan dan media sosial yang bisa menjadi sarana bagi masyarakat dan pelanggan untuk mengisi masa liburan panjang.
“Saat ini, di hari normal biasa, jaringan data XL Axiata sudah cukup untuk melayani lalu lintas trafik yang ada. Meski demikian, untuk menjamin kemampuan jaringan kami menampung lonjakan trafik nanti, kapasitas tetap kami naikkan hingga 3x dari hari normal,” imbuh Gede.