KEDAINEWS.COM – MG resmi memasarkan mobil listrik 4EV dengan harga mulai Rp649,9 juta di Indonesia. Harga ini lebih terjangkau dari para kompetitornya, seperti Hyundai Ioniq 5 Rp748 juta-Rp859 juta dan Nissan Leaf Rp738 juta.

“Kami berikan semua yang terbaik untuk semua masyarakat Indonesia,” kata Arief Syarifudin selaku Marketing and PR Director MG Motor Indonesia di Jakarta, Rabu (14/6).

4EV merupakan satu dari antara mobil listrik lain yang dipasarkan MG secara global setelah ZS EV, MG Marvel R Electric, dan MG5 EV. Model-model ini diklaim telah memberikan kontribusi pada kehadiran global MG di lebih dari 84 negara, dengan lebih dari 300 ribu mobil listrik terjual di seluruh dunia.

4EV dirancang memakai ukuran bodi dengan panjang 4.287 mm, lebar 1.836 mm, tinggi 1.516 mm, dan jarak sumbu roda 2.705 mm. Dimensi itu terpadu dengan desain mobil yang tampil sporty namun memberi kesan futuristis.

Untuk performa, mobil ini memakai penggerak Rear Wheel Drive dengan tenaga mencapai 167 hp. Tenaga itu diklaim mampu membuat mobil ini dapat berakselerasi 0-100 km per jam hanya dalam waktu 7,7 detik.

Mobil ini dibekali baterai Lithium Iron Phospate yang memiliki kapasitas hingga 51 kWh. Baterai tersebut bisa digunakan menempuh jarak maksimum 425 km, sementara pengecasan 0 hingga 80 persen hanya 35 menit.

Previous post Punya Motor Listrik Cara Mudah ala Pegadaian Syariah
Next post Ini 3 Must-Have Items UNIQLO Summer Essentials Untuk Tampil Stylish dan Nyaman Saat Liburan Musim Panas