KEDAINEWS.COM – PT Rifan Financindo Berjangka (RFB) Palembang hadir bekerja sama dengan Universitas Bina Darma menggelar seminar pengembangan karir kepada para 293 calon wisudawan Bina Darma.
Dalam kesempatan itu, PT RFB juga memberikan bekal softskill dalam dunia kerja, serta jenjang karir yang bergengsi kepada para peserta yang hadir.
Selain itu, perusahaan pialang berjangka ini juga mengenalkan dunia industri perdagangan berjangka.
“Saya harap para calon alumni menjadi lebih siap dalam memasuki dunia kerja, baik menjadi pekerja pada perusahaan pemerintah, swasta maupun berwirausaha,” kata Branch Manager PT RFB Palembang Eko Budhi Prasetyo.
Menurut Eko, dalam dunia kerja, karir dan income harus bisa di dapatkan dua-duanya. Semua orang bisa sukses, tidak pandang bulu dari latar belakang sosial apapun.
“Tentu semua itu membutuhkan pengembangan diri dan sebesar apa kita mengeksploitasi potensi diri kita. Sangat butuh percaya diri dan keyakinan yang tinggi bahwa kita pasti jadi orang sukses,” jelasnya.
Sukses sangat butuh mindset, atau pola pikir orang-orang sukses. Tentu dalam berkarir hal dasar seperti disiplin, kerja keras kegigihan, loyal, kerja keras dan kerja pintar merupakan hal yang wajib dimiliki oleh setiap orang yang ingin sukses.
“Termasuk juga di PT. RFB Palembang dalam bekerja supaya sukses, kita pandu dengan work hard play hard, eagerness, loyalty, openes, clarity dan kekeluargaan,” jelasnya.
Melalui seminar ini juga, PT. RFB bisa lebih dikenal lagi oleh para mahasiswa perguruan tinggi, terutama yang akan lulus.
Sekaligus juga mengajak para alumni, untuk bergabung ke PT. RFB menjadi wakil pialang berjangka. Apalagi sebelumnya perusahaan ini sudah menjelaskan jenjang karir di PT. RFB.
NEXT
Panas di Luar? AC TCL Ini Tetap Dingin Maksimal, Hemat 70% Energi!
Sobat Kedainews.com, siapa yang nggak mau ruangannya dingin seketika tanpa khawatir boros energi? TCL, merek elektronik ternama, baru aja meluncurin...
Geliat Akhir Tahun, Suzuki Indonesia Meriahkan Gaikindo Jakarta Auto Week 2024
KEDAINEWS.COM - Jelang akhir tahun, suasana promo belanja serta diskon semakin menggeliat baik secara online ataupun offline. Suzuki Indonesia pun...
Buka Bisnis Bimbingan Belajar di Rumah: Langkah Praktis dan Tips Sukses!
Hallo, Sobat Kedai News! Siapa di sini yang suka ngabisin waktu di rumah sambil mikirin cara menghasilkan uang tambahan? Gimana...
Sambut Hadirnya Koleksi Perdana Kolaborasi UNIQLO and ANYA HINDMARCH di Indonesia, Aktris Julie Estelle Tampil Memukau dengan Padukan Gaya Playful dan Edgy
KEDAINEWS.COM - Menghadirkan koleksi kolaborasi yang pertama di Indonesia, perusahaan ritel pakaian global asal Jepang, UNIQLO hari ini menampilkan sederet...
ExxonMobil Tampilkan Solusi Hidrolik Terbaru di Plastics & Rubber Indonesia: Bikin Mesin Lebih Efisien dan Tahan Lama!
Sobat Kedainews, ada kabar kece dari PT ExxonMobil Lubricants Indonesia (EMLI). Perusahaan penyedia teknologi dan layanan pelumas terkemuka ini lagi...
Mau Investasi yang Tahan Lama? Ini Alasan Emas Logam Mulia Pilihan Tepat
Sobat Kedainews, dalam beberapa tahun terakhir, banyak orang mulai beralih ke emas sebagai pilihan investasi yang dianggap aman dan menguntungkan....