KEDAINEWS.COM – PT Honda Prospect Motor (HPM) melakukan penambahan layanan purnajual untuk fasilitas bodi dan cat di wilayah Tangerang Selatan dan sekitarnya mulai 27 Mei 2024 melalui Dealer Honda Autoland Ciputat. Pelanggan yang membutuhkan pelayanan bodi & cat dapat mengunjungi Dealer Honda Autoland Ciputat yang beralamat di Jalan Jl. R. E. Martadinata No.52, Cipayung, Kecamatan Ciputat, Kota Tangerang Selatan, Banten 15411.
Layanan purnajual bodi dan cat di Honda memiliki berbagai peralatan yang modern untuk perbaikan bodi mobil dan pengelasan mobil sehingga memberikan hasil perbaikan yang presisi, akurat dan tanpa mengurangi kekuatan struktur pada bodi mobil. Selain itu, pengecatan dilakukan oleh teknisi terlatih serta fasilitas pengecatan yang mendukung untuk menghasilkan hasil yang berkualitas.
Layanan bodi dan cat di Honda Autoland Ciputat memiliki fasilitas 1 bay Assembly/Disassembly, 1 bay Beating, 1 bay Putty, 1 bay Paint Preparation, 1 Spray Booth, 1 bay Polish, 1 bay Final Inspection serta 10 bay Parkir. Dengan fasilitas terbarunya, Honda Autoland Ciputat dapat melayani hingga 75 unit kendaraan per bulannya.
Denny MT selaku After Sales Operation Assistant General Manager PT HPM mengatakan, “Dengan penambahan fasilitas layanan baru purnajual di area Tangerang Selatan melalui Honda Autoland Ciputat, kami berkomitmen untuk terus melakukan ekspansi pelayanan terhadap pelanggan kami. Selain itu, kami juga berharap dengan layanan baru ini dapat memberikan kepuasan kepada konsumen dengan fasilitas yang lengkap dan teknisi yang profesional.”
Hingga tahun 2024 ini, Honda telah memperluas sebanyak 27 layanan purnajual bodi dan cat yang tersebar di wilayah Jakarta dan sekitarnya. Untuk informasi lebih lanjut mengenai layanan resmi bodi dan cat Honda, konsumen dapat mengunjungi website https://www.honda-indonesia.com/aftersales/body-paint.
NEXT
GAIKINDO Jakarta Auto Week 2024: Temukan Mobil Impianmu dengan Kejutan Menarik!
Sobat Kedainews, event otomotif terbesar tahun ini, GAIKINDO Jakarta Auto Week (GJAW) 2024 sudah dimulai! Pameran yang berlangsung dari 22...
BBM Mahal? Ini Dia Cara Merawat Mesin Agar Tetap Irit dan Awet!
Halo, Sobat KedaiNews! Siapa di sini yang merasa dompet mulai tipis gara-gara harga BBM yang terus meroket? Tenang, kita enggak...
TVS Ronin: Motor Retro-Modern yang Siap Jadi Tren Baru di Jalanan!
Kedainews.com – Buat kamu yang suka motor stylish tapi tetap nyaman dipakai harian, ada kabar seru nih! TVS Ronin, motor...
Bingung Pilih Motor? Ini Perbandingan Kapasitas Mesin 150 cc dan Lebih!
Kedainews.com – Saat memilih motor, kapasitas mesin menjadi salah satu pertimbangan penting, apalagi dengan semakin banyaknya pilihan motor yang beredar di...
Galau Milih Innova Zenix atau Reborn? Ini Perbandingan Lengkapnya!
Kedainews.com - Kedua model legendaris dari Toyota ini, Innova Zenix dan Innova Reborn, mungkin sudah nggak asing di telinga kita....
Kiamat Driver Online Sudah Dekat! Kok Bisa?
Kedainews.com - Gengs, kalau kamu sering liat driver ojek online atau taksi online, pasti udah gak asing sama kabar yang...