KEDAINEWS.COM – Jalan kaki sering kali dianggap sepele daripada jenis aktivitas lain yang lebih berat, seperti joging atau bersepeda. Padahal, beberapa penelitian menunjukkan bahwa jalan kaki bisa memberi banyak manfaat jika dilakukan secara rutin, setidaknya 30 menit setiap hari.

Jalan kaki secara rutin yang disertai dengan gaya hidup sehat dapat memberikan berbagai manfaat bagi kesehatan tubuh. Berikut ini adalah beberapa manfaatnya:

1. Menjaga kesehatan jantung
Jalan kaki memiliki manfaat untuk kesehatan jantung dan mencegah penyakit kardiovaskular. Hal ini karena jalan kaki dapat meningkatkan denyut jantung dan sirkulasi darah di dalam tubuh, serta memperkuat jantung.

Namun, jika Anda memiliki riwayat penyakit jantung, sebaiknya konsultasikan lebih dulu ke dokter untuk mengetahui durasi jalan kaki yang tepat sesuai dengan kondisi kesehatan Anda.

2. Menurunkan kadar kolesterol dan tekanan darah
Tak hanya menjaga kesehatan jantung, jalan kaki juga dapat menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL) dan menjaga kestabilan tekanan darah. Hal ini tentunya dapat mengurangi risiko terjadinya penyakit jantung.

3. Mencegah diabetes tipe 2
Olahraga ringan, termasuk jalan kaki, dapat menurunkan risiko penyakit diabetes tipe 2 hingga 50%. Hal ini karena jalan kaki dan olahraga lainnya dapat memicu kerja otot sehingga mampu meningkatkan penyerapan glukosa.

4. Menurunkan berat badan
Manfaat jalan kaki yang satu ini pastinya sangat diharapkan oleh banyak orang. Dengan berjalan kaki selama 30 menit setiap hari, Anda bisa membakar setidaknya 150 kalori. Semakin cepat langkah kaki Anda, semakin banyak pula kalori yang terbakar.

5. Memperkuat daya tahan tubuh
Jalan kaki secara rutin juga dapat meningkatkan daya tahan tubuh dan mencegah berbagai penyakit infeksi. Sebuah studi menunjukkan bahwa seseorang yang berjalan kaki selama 30–45 menit setiap harinya, akan lebih jarang sakit dibandingkan dengan mereka yang tidak olahraga.

Previous post Cuaca Panas? Ini Cara Jitu untuk Tetap Bugar dan Sehat
Next post Mendaftar My Pertamina: Kunci untuk Subsidi Energi yang Tepat Sasaran