KEDAINEWS.COM – UNIQLO, perusahaan ritel pakaian global asal Jepang yang telah menjalankan bisnisnya di Indonesia sejak 2013, menjalin kerjasama dengan Institut Teknologi Bandung (ITB) melalui penandatanganan nota kesepahaman (MoU).
Kerjasama ini menghadirkan Program Beasiswa UNIQLO terbaru yang ditujukan bagi mahasiswa-mahasiswi berprestasi di bidang Sains dan Teknik.
Program beasiswa ini menegaskan komitmen berkelanjutan UNIQLO untuk berkontribusi bagi masyarakat Indonesia, tidak hanya melalui penyediaan pakaian LifeWear berkualitas tinggi, tetapi juga melalui keterlibatan aktif dalam komunitas lokal.
Penandatanganan kerjasama ini dilakukan oleh Noriaki Koyama, Group Senior Executive Officer Fast Retailing Group, dan Prof. Dr. Ir. Jaka Sembiring, M.Eng., Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan ITB. Informasi lebih lanjut mengenai program ini akan menyusul dalam waktu dekat.
“Penandatanganan MoU Program Beasiswa UNIQLO untuk mahasiswa ITB ini merupakan salah satu komitmen kami untuk berkontribusi lebih kepada masyarakat Indonesia, dan sejalan dengan nilai-nilai dan komitmen UNIQLO, change the world, change conventional wisdom. Kami senang sekali dan berharap kolaborasi ini menjadi permulaan dan langkah awal untuk melakukan banyak kolaborasi lain yang bermanfaat bagi generasi muda di Indonesia, juga untuk menjalin hubungan yang erat dengan ITB, sebagai salah satu universitas terkemuka di Indonesia yang telah diakui secara global dan telah banyak melahirkan generasi muda yang unggul,” ujar Yugo Shima, Co-Chief Operating Officer PT Fast Retailing Indonesia (UNIQLO).
Melalui MoU ini, UNIQLO memberikan kontribusi serta dukungan pada dunia pendidikan di Indonesia dan memperkuat hubungan antara dunia pendidikan dan industri sehingga para mahasiswa berprestasi ini semakin kreatif dalam belajar serta inovatif dalam melakukan berbagai penelitian, agar bisa tangguh bersaing baik di dalam negeri maupun di kancah global.
Mahasiswa berprestasi yang berhak mendapatkan Program Beasiswa UNIQLO harus memenuhi semua kriteria yang diwajibkan, dan penerima beasiswa harus merupakan mahasiswa ITB yang telah menempuh pendidikan minimal semester lima.
Adapun beasiswa yang diberikan mencakup dana pendidikan serta pengeluaran harian yang ditanggung sebagai komponen tambahan dalam program beasiswa ini.
Kerja sama yang dilakukan dengan ITB ini selain pemberian beasiswa juga meliputi program internship, penelitian, dan pengembangan inovasi di bidang ritel fashion.
Salah satu kontribusi yang dilakukan UNIQLO nantinya lewat program beasiswa dan program internship UNIQLO adalah memberikan kesempatan bagi mahasiswa ITB untuk belajar dan bertukar pengalaman di kantor pusat UNIQLO di Tokyo, Jepang.
UNIQLO percaya, kolaborasi bersama ITB melalui program Beasiswa UNIQLO akan memberikan banyak manfaat di masa depan bagi kedua belah pihak dan mampu melahirkan talenta-talenta terbaik yang nantinya akan berkontribusi aktif pada kemajuan pendidikan dan industri di Indonesia.
NEXT
Panas di Luar? AC TCL Ini Tetap Dingin Maksimal, Hemat 70% Energi!
Sobat Kedainews.com, siapa yang nggak mau ruangannya dingin seketika tanpa khawatir boros energi? TCL, merek elektronik ternama, baru aja meluncurin...
Geliat Akhir Tahun, Suzuki Indonesia Meriahkan Gaikindo Jakarta Auto Week 2024
KEDAINEWS.COM - Jelang akhir tahun, suasana promo belanja serta diskon semakin menggeliat baik secara online ataupun offline. Suzuki Indonesia pun...
Buka Bisnis Bimbingan Belajar di Rumah: Langkah Praktis dan Tips Sukses!
Hallo, Sobat Kedai News! Siapa di sini yang suka ngabisin waktu di rumah sambil mikirin cara menghasilkan uang tambahan? Gimana...
Sambut Hadirnya Koleksi Perdana Kolaborasi UNIQLO and ANYA HINDMARCH di Indonesia, Aktris Julie Estelle Tampil Memukau dengan Padukan Gaya Playful dan Edgy
KEDAINEWS.COM - Menghadirkan koleksi kolaborasi yang pertama di Indonesia, perusahaan ritel pakaian global asal Jepang, UNIQLO hari ini menampilkan sederet...
ExxonMobil Tampilkan Solusi Hidrolik Terbaru di Plastics & Rubber Indonesia: Bikin Mesin Lebih Efisien dan Tahan Lama!
Sobat Kedainews, ada kabar kece dari PT ExxonMobil Lubricants Indonesia (EMLI). Perusahaan penyedia teknologi dan layanan pelumas terkemuka ini lagi...
Mau Investasi yang Tahan Lama? Ini Alasan Emas Logam Mulia Pilihan Tepat
Sobat Kedainews, dalam beberapa tahun terakhir, banyak orang mulai beralih ke emas sebagai pilihan investasi yang dianggap aman dan menguntungkan....