KEDAINEWS.COM – Pembalap binaan PT Astra Honda Motor (AHM), Afridza Munandar menuntaskan balapan kedua ajang Asia Talent Cup (ATC) seri kelima di Sirkuit Twin Ring Motegi pada posisi ketujuh, Minggu (20/10).
Modal positif sudah dikantongi Afridza terutama ketika menapaki podium kedua saat balapan pertama, Sabtu (19/10), sehingga peluang juara masih terbuka.
Pebalap asal Bogor, Afridza Munandar melakoni balapan pertama pada posisi kelima hasil kombinasi catatan waktu kualifikasi 1 dan 2 di ATC Motegi. Begitu lampu start menyala, Afridza melakukan start yang kurang mulus, dirinya pun tercecer hingga posisi kedelapan.
Perlahan Afridza mulai memperbaiki catatan waktu dan performanya. Perjuangannya tak sia-sia, ketika memasuki 2 lap terakhir, Afridza dapat berjibaku di posisi tiga besar. Dirinya pun mengakhiri balapan dengan raihan podium kedua.
Pada race kedua, Afridza yang memiliki modal positif di balapan pertama berusaha kembali meraih podium. Sayang, dirinya kembali melakukan start yang kurang mulus. Upaya untuk keluar dari rombongan kedua dan mendekati grup terdepan terus dilakukannya, persaingan Honda NSF250 yang digunakan para pebalap cukup sengit. Hingga akhirnya Afridza harus puas menyelesaikan balapan di posisi ketujuh. Hasil klasemen sementara Afridza berada di posisi ketiga dengan raihan 142 poin, terpaut 27 poin dari pemuncak klasemen.
“Balapan yang sangat sulit di balap kedua ini. Lepas start saya kembali tertinggal seperti di balap pertama. Usaha saya untuk tetap fokus dan mengejar rombongan depan terhalang pebalap lain yang sangat agresif. Hasil ini kurang memuaskan, tapi saya syukuri karena masih punya peluang dalam perburuan gelar juara. Di seri Malaysia saya akan memberikan seluruh kemampuan saya untuk bisa meraih hasil terbaik,” ujar Afridza.
Sementara itu, Adenanta Putra sebelumnya tidak dapat menyelesaikan balapan pertama karena mengalami high side . Kali ini di balapan kedua, dirinya mampu menyelesaikan balapan di posisi kedelapan. Meski harus tertatih dengan mengawali start di posisi ke 15, pemuda asal Magetan ini mampu memangkas jarak dengan pebalap-pebalap didepannya.
“Di balap 2 ini saya berusaha lebih fokus dan tenang. Selepas start, saya mampu berada di rombongan 2 dan bertarung di grup tersebut. Usaha keras saya berbuah hasil posisi 8. Bukan hasil yang saya harapkan, tapi ini akan menjadi motivasi ekstra buat saya menghadapi seri Sepang. Semoga saya bisa memberikan yang terbaik,” ujar Adenanta.
Pembalap binaan AHM lainnya Herjun Atna Firdaus, Hildan Kusuma harus puas untuk finis pada posisi 12 dan 14 pada balap kedua ATC Motegi. Petaka menimpa Abdul Mutaqim ketika dirinya harus menyelesaikan balapan lebih awal karena mengalami high side pada lap kedua.
NEXT
GAIKINDO Jakarta Auto Week 2024: Temukan Mobil Impianmu dengan Kejutan Menarik!
Sobat Kedainews, event otomotif terbesar tahun ini, GAIKINDO Jakarta Auto Week (GJAW) 2024 sudah dimulai! Pameran yang berlangsung dari 22...
BBM Mahal? Ini Dia Cara Merawat Mesin Agar Tetap Irit dan Awet!
Halo, Sobat KedaiNews! Siapa di sini yang merasa dompet mulai tipis gara-gara harga BBM yang terus meroket? Tenang, kita enggak...
TVS Ronin: Motor Retro-Modern yang Siap Jadi Tren Baru di Jalanan!
Kedainews.com – Buat kamu yang suka motor stylish tapi tetap nyaman dipakai harian, ada kabar seru nih! TVS Ronin, motor...
Bingung Pilih Motor? Ini Perbandingan Kapasitas Mesin 150 cc dan Lebih!
Kedainews.com – Saat memilih motor, kapasitas mesin menjadi salah satu pertimbangan penting, apalagi dengan semakin banyaknya pilihan motor yang beredar di...
Galau Milih Innova Zenix atau Reborn? Ini Perbandingan Lengkapnya!
Kedainews.com - Kedua model legendaris dari Toyota ini, Innova Zenix dan Innova Reborn, mungkin sudah nggak asing di telinga kita....
Kiamat Driver Online Sudah Dekat! Kok Bisa?
Kedainews.com - Gengs, kalau kamu sering liat driver ojek online atau taksi online, pasti udah gak asing sama kabar yang...