KEDAINEWS.COM – All New Honda BeAT akhirnya resmi mengaspal di Sumatera Selatan. Kehadiran skutik terbaik di kelasnnya ini menarik perhatian dan membuat penasaran para pencinta sepeda motor matic Honda untuk ingin merasakan secara langsung sensasi berkendara dengan All New Honda BeAT.
Komunitas bikers Honda mendapatkan kesempatan untuk menjajal sensasi berkendara dengan wajah baru dari Honda BeAT ini lewat serangkaian kegiatan The BeAT Experience yang diawali dengan rolling city.
Kegiatan ini digelar pada Sabtu (22/6) diikuti oleh berbagai anggota komunitas di antaranya HBCP (Honda BeAT Club Palembang), HAI (Honda ADV Indonesia), HPCI (Honda PCX Club Indonesia), VARIOS (Vario Authomatic Sriwijaya), HGRI (Honda Genio Rider Indonesia chapter Palembang), HSRC (Honda Spacy Rider Club), Plastic (Palembang Scoopy Matic), PHSO (Palembang Honda Streetfire Owners), RRPC (Revo Rider Palembang Club), CB150X Sumsel dan PCC (Palembang CBR Club).
Total 40 bikers Honda yang mengikuti kegiatan rolling city yang dimulai pada pukul 14.00 WIB dengan pengawalan dari Polresta Palembang mengambil rute awal di Astra Motor Plaju – Jl. A. Yani – Jl. Gubernur H. Bastari dan finish di di OPI Mall Jakabaring.
Tomy Haryanto selaku Community Supervisor Astra Motor Sumsel mengatakan kehadiran All New Honda BeAT tentu sangat menarik perhatian para anggota komunitas Honda khususnya penggemar matic. Sehingga, kegiatan ini dilaksanakan agar para bikers dapat merasakan pengalaman berkendara lebih kekinian dan sporty dengan All New Honda BeAT.
“Antusiasme tinggi kami dapatkan dari para anggota komunitas bikers Honda. Selain rolling city, kami juga menyediakan riding test, sehingga pengunjung mall juga dapat merasakan langsung sensasi berkendara dengan All New Honda BeAT. Terbukti sebanyak 150 orang yang terdiri dari anggota komunitas dan pengunjung umum OPI Mall sudah mencoba riding test,” ujarnya.
Ajie selaku perwakilan komunitas bikers HPCI Capter Palembang mengatakan sensasi berkendara dengan All New Honda BeAT memang terasa sangat berbeda.
“Mesinnya sangat bertenaga, handling dan bodi motor juga didesain dengan sangat baik, sehingga semakin nyaman saat mengendarainya dan terlihat kekinian juga,” pungkasnya.
Selanjutnya komunitas diberikan edukasi tentang product knowledge dari All New Honda BeAT yang disampaikan langsung oleh management Astra Motor sumsel, serta edukasi safety riding sembari menikmati gathering komunitas. Tepat pukul 19.00 WIB para bikers ikut meramaikan dan memeriahkan Launching All New Honda BeAT di atrium Opi Mall dengan guestar utama Ghea Indrawari.
All New Honda BeAT kini hadir dengan desain compact terbaru yang diminati kalangan anak muda, dengan penampilan yang lebih ramping dan lekukan yang menambah kesan sporty. Lampu depan dan belakang telah menggunakan teknologi LED yang memberikan pencahayaan optimal.
Panel meter All New Honda BeAT telah dilengkapi oleh fitur combined digital panel meter yang modern. Dilengkapi Deluxe Smart Key serta fitur Smart Key System dan alarm untuk meningkatkan keamanan.
Power Charger dan Battery Indicator juga hadir untuk mendukung mobilitas sehari-hari penggunanya dengan lebih nyaman.
All New Honda BeAT memiliki mesin 110cc SOHC dengan sistem injeksi PGM-FI yang terintegrasi dalam teknologi eSP (enhanced Smart Power), yang lebih responsif pada putaran awal hingga menengah.
Mesin ini menghasilkan tenaga 6,6kW @ 7.500 rpm dan torsi 9,2 Nm @ 5.500 rpm dan tetap hemat bahan bakar dengan standar emisi Euro 3.
All New Honda BeAT juga dikembangkan dengan kapasitas pelumas 0,65L yang mendukung kinerja optimal mesin 110cc, memberikan hasil tes konsumsi bahan bakar hingga 60,6 km/liter, menjadikannya sepeda motor paling hemat di kelasnya dengan jarak tempuh hingga 254,52 km dalam sekali pengisian bahan bakar.
NEXT
Panas di Luar? AC TCL Ini Tetap Dingin Maksimal, Hemat 70% Energi!
Sobat Kedainews.com, siapa yang nggak mau ruangannya dingin seketika tanpa khawatir boros energi? TCL, merek elektronik ternama, baru aja meluncurin...
Geliat Akhir Tahun, Suzuki Indonesia Meriahkan Gaikindo Jakarta Auto Week 2024
KEDAINEWS.COM - Jelang akhir tahun, suasana promo belanja serta diskon semakin menggeliat baik secara online ataupun offline. Suzuki Indonesia pun...
Buka Bisnis Bimbingan Belajar di Rumah: Langkah Praktis dan Tips Sukses!
Hallo, Sobat Kedai News! Siapa di sini yang suka ngabisin waktu di rumah sambil mikirin cara menghasilkan uang tambahan? Gimana...
Sambut Hadirnya Koleksi Perdana Kolaborasi UNIQLO and ANYA HINDMARCH di Indonesia, Aktris Julie Estelle Tampil Memukau dengan Padukan Gaya Playful dan Edgy
KEDAINEWS.COM - Menghadirkan koleksi kolaborasi yang pertama di Indonesia, perusahaan ritel pakaian global asal Jepang, UNIQLO hari ini menampilkan sederet...
ExxonMobil Tampilkan Solusi Hidrolik Terbaru di Plastics & Rubber Indonesia: Bikin Mesin Lebih Efisien dan Tahan Lama!
Sobat Kedainews, ada kabar kece dari PT ExxonMobil Lubricants Indonesia (EMLI). Perusahaan penyedia teknologi dan layanan pelumas terkemuka ini lagi...
Mau Investasi yang Tahan Lama? Ini Alasan Emas Logam Mulia Pilihan Tepat
Sobat Kedainews, dalam beberapa tahun terakhir, banyak orang mulai beralih ke emas sebagai pilihan investasi yang dianggap aman dan menguntungkan....