KEDAINEWS.COM – Dalam sebuah pengumuman yang disampaikan oleh Imam Besar Masjid Istiqlal KH Nasaruddin Umar, Indonesia bersiap menyambut kedatangan Paus Fransiskus pada 3 hingga 6 September 2024. Kabar ini disampaikan seusai pelaksanaan salat Iduladha di Masjid Istiqlal, Senin (17/6/2024).

“Insyaallah pada 3 sampai 6 (September 2024) Paus akan datang ke Indonesia. Pada 5 September Paus akan berkunjung ke Istiqlal” kata Nasaruddin kepada wartawan.

Sebelumnya, kunjungan Paus Fransiskus ke Indonesia telah dijadwalkan pada tahun 2020, namun terpaksa dibatalkan karena pandemi Covid-19 yang melanda dunia. Namun, Kementerian Luar Negeri telah mengonfirmasi rencana kedatangan Paus Fransiskus ke Tanah Air pada bulan September mendatang.

Indonesia akan menjadi negara pertama dalam rangkaian kunjungan Paus Fransiskus ke kawasan Asia Pasifik. Setelah itu, Paus Fransiskus dijadwalkan akan melanjutkan perjalanan ke Papua Nugini, Timor Leste, dan Singapura.

Nasaruddin juga menyoroti arti penting kehadiran Paus Fransiskus di Indonesia, menggambarkannya sebagai cerminan dari toleransi yang tinggi di tengah masyarakat Indonesia.

“Inilah Indonesia, inilah Istiqlal. Benar-benar kita menjalin sebuah toleransi. Ada understanding yang sangat dalam lintas agama di Istiqlal,” tambahnya.

Kunjungan Paus Fransiskus ini diharapkan akan memperkuat hubungan antarumat beragama di Indonesia serta memberikan momentum penting dalam mempromosikan perdamaian dan toleransi di seluruh dunia.

Previous post Dashcam: Mengubah Cara Memandang Keamanan di Jalan Raya!
Next post Ternyata Ini Arti Sesungguhnya Nama ‘Google’