KEDAINEWS.COM – Honda Prospect Motor (HPM) berhenti memproduksi semua varian Mobilio pada September 2021. Hal ini merupakan strategi HPM menyiasati kelangkaan chip semikonduktor dan mendahulukan model-model lain yang permintannya lebih tinggi.
Data Gaikindo menyebut, catatan produksi Mobilio terkuras habis sampai nol per September. Pada Agustus HPM memproduksi Mobilio sebanyak 240 unit, sedangkan Juli 540 unit.
HPM sudah mengungkap kelangkaan chip telah mempengaruhi produksi mobil Honda pada Agustus dan September. Ini mengakibatkan distribusi unit ke konsumen terganggu.
“Shortage chip semikonduktor itu bisa kena di beberapa komponen yang berbeda beda di tiap modelnya. Kami memprioritaskan produksi untuk model yang permintaannya tinggi sesuai kontribusinya,” kata Yusak Billy, Business Innovation and Sales & Marketing Director HPM, Selasa (12/10).
Komponen chip semikonduktor yang digunakan Mobilio dan Brio sama, jadi dalam hal ini HPM harus memilih model mana yang produksinya diutamakan dalam situasi sulit September.
“Kita prioritaskan produksi untuk model yang permintaannya tinggi di tengah tengah terbatasnya komponen yang ada. Karena Honda Brio mempunyai permintaan yang sangat tinggi, kami memprioritaskan produksi model tersebut terlebih dahulu,” jelas Billy.
NEXT
GAIKINDO Jakarta Auto Week 2024: Temukan Mobil Impianmu dengan Kejutan Menarik!
Sobat Kedainews, event otomotif terbesar tahun ini, GAIKINDO Jakarta Auto Week (GJAW) 2024 sudah dimulai! Pameran yang berlangsung dari 22...
BBM Mahal? Ini Dia Cara Merawat Mesin Agar Tetap Irit dan Awet!
Halo, Sobat KedaiNews! Siapa di sini yang merasa dompet mulai tipis gara-gara harga BBM yang terus meroket? Tenang, kita enggak...
TVS Ronin: Motor Retro-Modern yang Siap Jadi Tren Baru di Jalanan!
Kedainews.com – Buat kamu yang suka motor stylish tapi tetap nyaman dipakai harian, ada kabar seru nih! TVS Ronin, motor...
Bingung Pilih Motor? Ini Perbandingan Kapasitas Mesin 150 cc dan Lebih!
Kedainews.com – Saat memilih motor, kapasitas mesin menjadi salah satu pertimbangan penting, apalagi dengan semakin banyaknya pilihan motor yang beredar di...
Galau Milih Innova Zenix atau Reborn? Ini Perbandingan Lengkapnya!
Kedainews.com - Kedua model legendaris dari Toyota ini, Innova Zenix dan Innova Reborn, mungkin sudah nggak asing di telinga kita....
Kiamat Driver Online Sudah Dekat! Kok Bisa?
Kedainews.com - Gengs, kalau kamu sering liat driver ojek online atau taksi online, pasti udah gak asing sama kabar yang...